top of page
Writer's pictureIlmu Keuangan

Investasi Properti, Untung atau Buntung?


Dengan kondisi saat ini banyak orang berbondong-bondong menjadi investor. Instrumen investasi pun kini kian beragam, mulai dari saham, reksadana, properti hingga emas. Bagaimana dengan investasi properti? investasi properti masih menjadi pilihan yang tetap digemari oleh banyak orang. Selain nilai jual properti tetap stabil dan kian naik setiap tahun, namun banyak juga yang beranggapan bahwa investasi properti cenderung lebih minim resiko dibanding jenis investasi lain.


Apa itu investasi properti?

Investasi properti adalah salah satu instrumen bisnis yang digemari banyak orang sebagaimana properti menjadi sebuah aset yang nilainya terus meningkat seiring waktu. Investasi properti ditujukan untuk mendapatkan Return of Investment (ROI) baik itu melalui hasil sewa, penjualan kembali atau gabungan dari kedua faktor tersebut.


Propertinya itu sendiri dapat dimiliki oleh investor perorangan, investor dalam bentuk kelompok atau sebuah korporasi. Dilihat dari jangka waktu investasinya, investasi properti adalah investasi yang cukup fleksibel, investasi ini dapat menjadi investasi jangka pendek atau investasi jangka panjang.


Keuntungan investasi properti :

karena harganya yang terus naik di masa depan dan fluktuasinya tergolong stabil membuat properticocok dijadikan investasi dalam jangka panjang. Selain merupakan aset riil, properti juga adalah bagian dari kebutuhan pokok yang harus dipenuhi. Harga pasaran properti memang ada, namun harga jual dari sebuah aset properti ada di tangan pemiliknya.


Risiko investasi properti:

Investasi properti memang berbentuk aset nyata, namun sifatnya tidak likuid dikarenakan butuh waktu yang lama untuk bisa menjual properti dengan harga yang sesuai. Harga jual dari sebuah properti di masa depan juga akan ditentukan oleh lokasi aset tersebut. Properti di wilayah rawan bencana tentu lebih murah ketimbang yang di tempat aman.


Biaya operasional dari kepemilikan properti juga tidak murah. Untuk aset properti berupa bangunan, maka harus dilakukan perawatan kebersihan dan perawatan secara rutin. Sementara itu, jika jenis propertinya adalah tanah lebih murah biaya perawatannya.

28 views0 comments

Comments


bottom of page